Resep Kue Pisang

Salah satu resep kue pisang kukus yang enak rasanya adalah dengan diolah dengan resep aneka kue kukus ekonomis yang mudah dibuat.

Teman-teman bisa memanfaatkan buah pisang yang tumbuh di pekarangan rumah atau membelinya. Kue kukus bisa menjadi menu penutup makan atau sebagai cemilan disaat santai bersama keluarga dan orang tercinta.

Resep kue pisang yang populer ada berbagai variasi. Diantaranya di panggang, kukus, aduk kukus, oven, coklat ataupun dibuat nagasari bungkus daun.

Dari berbagai variasi yang ada, berikut beberapa cara membuat resep kue pisang yang mudah dan sederhana:

1. Kue Pisang Kukus

Resep Kue Pisang Kukus

Resep kue pisang kukus merupakan cara membuat yang paling sederhana.

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu 50 gram
  • Coklat bubuk 10 gram
  • Gula pasir 50 gram
  • Mentega 1 ½ sendok makan
  • Vanili 1 sendok teh
  • Telur ayam 1 butir
  • Baking powder ½ sendok teh
  • Pisang 1 ½ buah

Cara membuat kue pisang kukus:

  1. Pertama teman-teman kupas pisang kemudian potong-potong kecil.

  2. Selanjutnya teman-teman siapkan wadah lalu masukkan pisang yang sudah dipotong dan dihaluskan dengan menggunakan sendok ataupun garpu sampai benar-benar hancur dan halus seperti bubur. Sisihkan.

  3. Setelah itu untuk siapkan teflon kemudian cairkan mentega dengan api kecil lalu biarkan hingga menjadi mentega cair hangat.

  4. Langkah selanjutnya siapkan loyang lalu olesi dengan mentega secara merata, kemudian taburi dengan tepung terigu. Sisihkan.

  5. Setelah itu siapkan baskom kemudian masukkan gula dan telur lalu kocok menggunakan mixer sampai mengembang dan berubah menjadi putih.

  6. Selanjutnya masukkan tepung terigu dan coklat bubuk kedalam adonan telur, lalu aduk-aduk sampai merata dengan mixer.

  7. Setelah itu masukkan vanili, pisang dan juga baking powder, lalu aduk kembali hingga rata.

  8. Langkah selanjutnya setelah adonan tercampur rata, siapkan loyang lalu masukkan adonan kue ke dalam loyang kemudian ratakan.

  9. Selanjutnya kukus dalam panci atau kukusan sampai matang dan mengembang lalu angkat dan sajikan.

Buat teman-teman yang belum tahu mengapa mentega harus dimasukkan ketika hangat, karena ketika mentega masih dalam kondisi panas langsung dicampur, malah akan merusak adonan dari kue itu sendiri.

Selanjutnya siapkan garpu lalu tusuk bagian tengahnya untuk mengetahui kue sudah matang.

Pisang yang digunakan bisa dengan resep kue pisang ambon yang dikukus. Selain itu bisa juga pisang kepok, pisang seribu, pisang hijau, pisang raja, pisang nangka atau dari jenis pisang yang lain.

Banyak dibaca:  Makanan Khas Kebumen

2. Kue Pisang Coklat

Resep Kue Pisang Coklat

Rasa coklat bisa dipadukan dengan pisang menjadi kue pisang coklat yang enaknya bikin nagih. Pisang yang dipakai juga bebas ya, bisa pisang raja ataupun pisang ambon.

Bahan-bahan:

  • Tepung terigu 125 gram 
  • Gula pasir 150 gram
  • Coklat bubuk 35 gram
  • Garam ¼ sendok teh
  • Vanili bubuk ¼ sendok teh
  • Telur ayam ukuran besar 1 butir
  • Pisang 200 gram
  • Air hangat 120 ml
  • Mentega 60 gram
  • Susu cair 60 ml
  • Baking powder double acting 1 sendok teh

 Bahan coklat ganache:

  • Mentega ½ sendok makan 
  • Coklat masak blok 100 gram
  • Krim kental 75 ml

Cara membuat kue pisang coklat:

  1. Pertama siapkan wadah kemudian potong pisang menjadi kecil-kecil, lalu haluskan dengan sendok atau garpu secara merata sampai hancur dan halus. Sisihkan.

  2. Selanjutnya panaskan wajan kemudian cairkan mentega dengan api kecil, lalu aduk-aduk hingga mencair. Angkat dan sisihkan.

  3. Setelah itu siapkan loyang kemudian kemudian olesi dengan mentega secara merata, lalu sisihkan.

  4. Langkah selanjutnya siapkan wadah kemudian masukkan tepung, gula, garam, baking powder dan juga vanili, lalu aduk hingga tercampur rata dan adonan berubah menjadi lebih kaku serta berwarna putih.

  5. Selanjutnya masukkan coklat bubuk dan pisang yang telah dihaluskan ke dalam adonan, lalu aduk sampai tercampur rata.

  6. Setelah itu siapkan loyang kemudian tuangkan adonan ke dalamnya dan ratakan dengan spatula.

  7. Selanjutnya panggang dalam oven selama kurang lebih 30 menit atau sampai matang.

  8. Langkah berikutnya siapkan coklat ganache dengan cara siapkan wadah kemudian masukkan coklat, krim kental serta mentega lalu lelehkan secara merata.

  9. Selanjutnya tunggu sampai coklat menjadi dingin, lalu siramkan dibagian atas kue setelah kue dingin. 

Kue pisang coklat siap disajikan bersama dengan resep kue putu mayang dan resep kue sagu mutiara menemani santai dengan keluarga tercinta. Jika teman-teman bosan dengan coklat, masih ada lagi variasi dari resep kue pisang yang hampir sama dengan di oven.

3. Resep Kue Pisang Panggang

Resep Kue Pisang Panggang

Ada berbagai jenis pisang yang bisa digunakan untuk resep kue pisang panggang. Ada kue pisang kepok, kue pisang ambon dan sebagainya. Berikut resep kue pisang panggang lengkap:

Bahan-bahan:

  • Pisang 10 buah
  • Mentega 200 gram, cairkan 
  • Tepung terigu 2 gelas
  • Telur 10 butir
  • Baking powder 1 sendok teh 
  • Gula pasir 2 gelas
  • Keju parut 2 cangkir

Cara membuat kue bolu panggang:

  1. Pertama teman-teman potong potong pisang menjadi kecil dan masukkan dalam wadah, lalu haluskan dengan menggunakan sendok atau garpu sampai benar-benar halus. Sisihkan.

  2. Kemudian teman-teman panaskan wajan kemudian masukkan mentega dan cairkan dengan api kecil lalu angkat.

  3. Selanjutnya siapkan wadah kemudian masukkan gula pasir dan telur ayam kemudian aduk dan kocok dengan menggunakan mixer sampai mengembang dan kaku.

  4. Setelah itu, masukkan baking powder, tepung terigu sedikit demi sedikit lalu aduk dengan mixer kecepatan tinggi sampai tercampur rata.

  5. Kemudian teman-teman masukkan keju parut yang sudah dibagi untuk taburan dan aduk kembali dengan mixer sampai tercampur rata.

  6. Setelah itu masukkan pisang,lalu aduk sebentar kemudian tambahkan mentega cair yang sudah agak dingin dan aduk hingga rata.

  7. Selanjutnya siapkan loyang yang sudah diolesi dengan mentega serta taburan tepung terigu kemudian masukkan adonan dan ratakan bagian atasnya dengan spatula.

  8. Jangan lupa teman-teman untuk menambahkan taburan keju parut di atasnya.

  9. Setelah itu panggang dalam oven selama kurang lebih 30 menit atau sampai matang. Angkat.
Banyak dibaca:  Resep Teri Kacang

Kue bolu pisang panggang siap disajikan.

Untuk lebis jelasnya bisa juga menyimak videonya di bawah ini:

Itu tadi 3 resep kue pisang yang mudah dan sederhana. Jangan lupa untuk membagikan resep ini kepada kerabat, saudara atau yang lainnya juga ya. Semoga bermanfaat.

Selamat berkreasi ya.

Leave a Reply