Makanan Khas Riau

Makanan Khas Riau – Mengunjungi suatu daerah rasanya belum lengkap jika belum mencicipi makanan khasnya. Indonesia sendiri merupakan sebuah negara yang memiliki banyak daerah dimana setiap daerah memiliki makanan khasnya masing-masing.

Mulai dari makanan khas Sunda, makanan khas Bali atau bahkan makanan khas dari Papua dan masih banyak makanan khas daerah lainnya.

Nah, bagi Kamu yang sedang berada di Riau baik untuk perjalanan bisnis atau liburan, maka Kamu juga wajib untuk mencicipi makanan khas daerah ini.

Kuliner Khas Riau Yang Wajib Kamu Cicipi

Mengapa makanan kahs Riau banyak digemari? Tentunya karena ada alasan yang ada di dalamnya. Untuk kamu yang penasaran dengan alasannya, langsung saja simak penjelasannya di sini.

  • Ada gulai ikan patin yang terkenal dengan rasnaya yang nikmat.
  • Dibuat dengan sepenuh hati dan dimasak dengan bumbu rempah pilihan untuk mendapatkan rasa yang terbaik.
  • Bahan-bahan yang digunakan juga berkualiats sehingga untuk masalah rasa tidak diragukan lagi.
  • Dibuat dengan menggunakan resep turun temurun.

Makanan khas Riau sendiri ada banyak sekali dan untuk masalah rasa tentunya sudah tidak perlu diragukan lagi. makanan-makanan ini juga tentunya akan membangkitkan selera makan Kamu.

Bagi Kamu yang berada di Riau, jangan lupa untuk mencicipi beberapa rekomendasi makanan khas Riau di bawah ini;

Gulai Ikan Patin

Makanan Khas Riau Gulai Ikan Patin

Makanan khas Riau pertama yang harus Kamu cicipi jika datang ke Riau adalah gulai ikan patin. Ya, makanan yang satu ini menang menjadi primadona kuliner di Riau.

Gulai ikan patin akan semakin enak jika Kamu menyantapnya bersama keluarga baik pada saat makan siang ataupun makan malam.

Untuk masalah kelezatan, gulai ikan patin tentunya rasanya sudah tidak diragukan lagi. Bahkan, jika Kamu datang ke Riau, maka Kamu bisa dengan mudah menemukan makanan yang satu ini.

Adapun ciri khas dari gulai ini adalah warna kuahnya yang kuning pekat dan juga kental. Akan terasa lebih nikmat jika Kamu menyantap makanan yang satu ini dengan ubi dan juga nasi hangat.

Nasi Lemak

Makanan Khas Riau Nasi Lemak

Selain gulai ikan patin, Kamu juga bisa mencicipi nasi lemak khas Riau. Tentunya sudah sering mendengar istilah nasi lemak bukan. Namun boleh jadi kamu belum pernah mencicipinya.

Kuliner khas Riau satu ini sangat cocok untuk menemanimu sarapan di daerah tengah Pantai Timur Pulau Sumatra atau yang biasa kita kenal Selat Melaka. Nasi lemak ini juga memiliki rasa gurih yang khas. Rasa gurih ini hadir dari santan dan daun pandan yang dicampurkan dengan beras.

Adapun nasi lemak ini juga biasanya disantap dengan lauk pauk pelengkap seperti ikan teri, mentimun, dan juga irisan sambal.

Ikan Baung Asam Pedas

Makanan Khas Riau Ikan Baung Asam Pedas

Di Riau, Kamu juga bisa menemukan makanan yang tak kalah enak yakni ikan baung asam pedas. Makanan khas Riau ini wajib Kamu cicipi jika datang ke Riau karena rasanya yang lezat.

Ikan baung asam pedas juga menawarkan kuah yang tidak terlalu kental, sehingga lebih rendah kolesterol. Selain itu ikan baung juga dimasak dengan menggunakan rempah-rempah khusus yang membuat cita rasanya semakin kuat.

Adapun rasa asam yang muncul dari masakan ini dihasilkan dari air asam jawa dan juga asam gendis yang digunakan untuk merendam ikan terlebih dahulu agar tidak amis.

Tidak hanya enak, namun ikan baung ini juga bisa dimakan oleh anak-anak lho. Sebab, ikan baung tidak memiliki duri. Selain itu, teksturnya juga sangat lembut, sehingga anak-anak bisa mencicipinya tanpa harus merasa khawatir.

Miso

Makanan Khas Riau Miso

Miso merupakan sebuah makanan tradisional yang bahan utamanya adalah mie. Biasanya campuran dari mie kuning, mie putih, tauge dan kerupuk merah diatasnya. Makanan khas yang ini menjadi favorit karena menawarkan kuah gurih yang kaya akan rempah-rempah.

Kalau di daerah lain mungkin hampir mirip seperti mie ayam. Hampir mirip yaa. Namun tetap saja berbeda.

Karena untuk tahu kering, ayam suwir, kulit ayam, sayur sawi atau pentol bakso maupun ati ampela menjadi bagian tambahan. Dimana kalau beberapa toping tambahan tersebut untuk di makanan khas daerah lain menjadi wajib.

Sebagai contoh mie ayam. Sudah pasti ada daging ayam atau pun ayam suwirnya bukan?

Nah, seperti itu. Namun untuk urusan rasa, saya saranin langsung coba aja deh. Soalnya untuk rasa makanan, lidah emang ngga bisa bohong.

Sop Tunjang

Makanan Khas Riau Sop Tunjang

Mau cari kuliner khas Riau yang hangat dan cocok untuk menghangatkan badan? Jika iya, maka sop Tunjang ini adalah solusi yang paling tepat. Sop Tunjang menjadi salah satu makanan khas Riau yang sangat cocok dinikmati saat santap bersama dengan keluarga.

Banyak dibaca:  Resep Pisang keju

Sop ini memiliki kuah yang sangat gurih dan pastinya rasanya juga sangat khas. Selain itu, dalam sop ini juga terdapat tulang yang membuat cita rasanya semakin mantap.

Adapun jenis tulang yang biasanya digunakan adalah tulang kaki sapi yang masih segar dan masih ada dagingnya meskipun sedikit.

Nah, daging tulang ini juga sangat lembut dan enak karena sebelum dibuat sop sudah direndam terlebih dahulu dengan menggunakan rempah-rempah yang khas.

Tidak hanya itu saja, Kamu juga bisa menemukan toping lainnya seperti daun bawang, kentang, wortel, dan juga tomat yang akan membuat cita rasanya semakin mantap.

Bagi Kamu yang ingin mencicipi sumsumnya, Kamu bisa mencicipinya menggunakan sedotan dengan cara langsung disedot.

Sop dan Sate Rusa

Makanan Khas Riau Sop dan Sate Rusa

Pernahkah Kamu makan daging rusa? Jika belum, maka Kamu bisa mencicipinya di Riau. Pasalnya, di Riau ada makanan khas yang dibuat dengan menggunakan bahan dasar Rusa. Nah, daging rusa ini diolah menjadi sop dan sate.

Daging rusa sendiri juga sangat enak dijadikan sop dan sate karena teksturnya yang sangat empuk. Bahkan, daging ini juga sangat cocok untuk dinikmati semua kalangan lho.

Nah, kedua makanan ini akan lebih mantap jika disantap dengan nasi putih. Oh iya, sop dan sate ini juga dimasak dengan rempah khas sehingga rasanya juga khas banget. Untuk Kamu yang penasaran, maka saat datang ke Riau Kamu harus mencicipinya.

Mie Sagu

Makanan Khas Riau Mie Sagu

Makanan khas Riau selanjutnya yang bisa Kamu cicipi adalah mie sagu. Ini adalah salah satu makanan khas Riau yang unik, kreatif dan juga sangat inovatif.

Jika biasanya Kamu menemukan mie yang dibuat dengan menggunakan bahan tepung terigu, maka mie yang satu ini dibuat dengan menggunakan bahan dasar tepung sagu.

Karena keunikan nya inilah menjadikan mie sagu menjadi salah satu makanan yang paling sering diburu oleh para wisatawan. Apalagi untuk para penderita diabetes, adanya mie sagu ini tentunya sangat membantu dan bisa mengontrol gula darah mereka tanpa harus susah-susah dalam memilih makanan yang enak.

Salah satu hal yang membuat mie ini banyak disukai adalah rasanya yang enak banget. Apalagi mie ini juga dilengkapi dengan ikan teri goreng, daun kucai dan juga taoge rebus. Tidak hanya enak, namun mie sagu juga memiliki kandungan gizi yang tinggi lho.

Roti Jala

Makanan Khas Riau Roti Jala

Datang ke Riau jangan lupa untuk mampir dan mencicipi makanan khas Riau selanjutnya yang disebut dengan Roti Jala. Sesuai dengan namanya, makanan ini juga dibuat dengan menggunakan bahan dasar tepung terigu.

Roti ini akan semakin enak jika dijadikan camilan yang disantap di sore hari untuk menikmati waktu bersantai.

Namun, tahukah Kamu jika ada awalnya roti jala hanya menjadi sebuah hidangan yang dibuat dan disajikan pada acara-acara pesta saja.

Seiring berjalannya waktu, saat ini Kamu bisa dengan mudah menemukan keberadaan roti ini bahkan di setiap sudut kota. Biasanya, roti ini juga sudah dilengkapi dengan kuah kari baik itu kari ayam, kari daging sapi, ataupun kari daging kambing.

Tidak hanya itu saja, Kamu juga bisa menikmati makanan yang satu ini dengan menggunakan saus ataupun kuah durian. Hmm, dijamin deh rasanya enak banget dan tidak akan membuat Kamu menyesal telah mencicipinya.

Cincalok

Makanan Khas Riau Cincalok

Bisa dikatakan cincalok merupakan makanan khas Riau yang terbuat dari olahan ikan laut. Cincalok sendiri dibuat dari udang kecil yang sudah difermentasi terlebih dahulu. Hal inilah yang menjadikan cincalok memiliki roma serta rasa yang begitu khas.

Biasanya banyak orang yang menjadikan cinalok sebagai pelengkap sambal. Bahkan, Kamu juga bisa langsung menyantapnya dengan nasi putih hangat. Hmm dijamin rasanya enak banget dan akan membuat nafsu makan Kamu meningkat.

Ikan Selais Asap

Makanan Khas Riau Ikan Selapis Asap

Makanan khas Riau berikutnya yang bisa Kamu cicipi adalah ikan selais asap. Sebuah kuliner tradisionah daerah yang dimasak dengan cara diasap terlebih dahulu.

Setelah diasap, baru deh ikan ini bisa diolah kembali baik dengan cara dipindang ataupun digulai juga bisa.

Jenis ikan yang satu ini juga memiliki rasa yang sangat khas lho. Sebab, sebelum diolah kembali, proses pengasapan yang dilakukan memakan waktu kurang lebih  8 jam.

Hal inilah yang menjadikan teksturnya sangat renyah dan mudah untuk dimakan. Tidak hanya itu saja, namun Kamu juga bisa membawa makanan khas Riau ini sebagai oleh-oleh untuk keluarga yang ada di rumah.

Kue Asidah

Makanan Khas Riau Kue Asidah

Selain makanan khas Riau di atas, Kamu juga bisa mencicipi makanan khas lainnya yang rasanya juga tidak kalah enak. Nama makanan ini adalah kue asidah. Kue ini memiliki rasa yang manis dan bisa dikatakan sebagai makanan yang langka.

Banyak dibaca:  Resep Telur Pindang

Untuk membuat kue ini, maka bahan yang harus dimasukkan seperti kayu manis, daun pandan, dan juga cengkeh untuk mengeluarkan aroma harumnya. Tidak hanya itu saja, namun kue ini juga memiliki bentuk yang cantik lho, sehingga sayang untuk dimakan.

Gulai Belacan

Makanan Khas Riau Gulai Belacan

Salah satu makanan khas Riau yang bisa Kamu coba selanjutnya adalah gulai belacan. Kuliner gulai yang dibuat dengan menggunakan bahan dasar udang segar yang kemudian dimasak dengan menggunakan santan sehingga kuahnya sangat kental.

Tidak hanya itu, dalam proses memasaknya juga diperlukan beberapa bumbu yang pas seperti kemiri, asam lada dan juga gula jawa. Nah, untuk jenis udangnya sendiri bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Yang pastinya menu yang satu ini sangat enak.

Minuman Es Air Mata Pengantin

Makanan Khas Riau Minuman Es Air Mata Pengantin

Butuh yang segar-segar saat berada di Riau, jika iya maka Kamu harus mencicipi es air mata pengantin. Minuman yang satu ini hanya bisa Kamu temukan di Riau saja dimana rasanya enak dan menyegarkan banget.

Sebab, dalam penyajiannya sudah dicampur dengan es batu, blewah, biji selasih dan juga sirup yang membuat rasanya semakin mantap.

Bacah Daging

Makanan Khas Riau Bacah Daging

Jika orang minang terkenal dengan olahan rendangnya. Maka masyarakat Riau juga memiliki rasa yang enak yakni bacah daging. Adapun makanan ini juga dibuat dengan menggunakan bahan dasar daging sapi segar.

Agar lebih mantap. Kamu bisa mencicipi makanan yang satu ini dengan ditambah ketupat. Di hari raya atau acara pesta, Kamu akan lebih mudah untuk menemukan makanan khas Riau ini.

Ikan Cuka

Makanan Khas Riau Ikan Cuka

Di Rau, kebanyakan makanan khasnya berasal dari olahan ikan. Nah, salah satu olahan ikan terbaik yang bisa Kamu makan adalah ika cuka.

Makanan khas yang satu ini sebelum dimasak akan digoreng terlebih dahulu. Baru deh setelah itu ikan digoreng dan bisa langsung disantap.

Gulai Cipuik

Makanan Khas Riau Gulai Cipuik

Kamu suka makanan yang terbuat dari seafood? Jika Kamu suka, maka Kamu harus banget untuk mencicipi yang namanya gulai cipuik.

Sebuah kuliner tradisional asli Riau yang nantinya akan memanjakan lidah Kamu. Bagaimana tidak rasanya yang sangat enak dan khas membuat siapa saja yang mencicipinya pasti akan ketagihan.

Tidak hanya itu saja, namun makanan yang satu ini juga memiliki rasa yang lembut dan juga enak lho. Sebab, olahan siputnya sudah benar-benar dicuci bersih.

Mie Siantar atau Tarempa

Mie Siantar atau Tarempa

Ini adalah sebuah makanan khas Riau yang berasal dari bahan dasar mie. Mie ini sendiri dimasak dengan telur, udang, taoge, cabai rawit dan juga kecap.

Ada dua jenis mie tarempa yakni mie kuah basah dan mie goreng. Pastinya setiap mie memiliki rasa khas yang berbeda-beda.

Lakse Kuah

Makanan Khas Riau Lakse Kuah

Makanan khas Riau selanjutnya yang bisa Kamu cicipi adalah lakse kuah. Kuliner tradisional asli Riau yang terbuat dari olahan ikan laut dan juga dijamin ikannya adalah ikan yang segar.

Adapun jenis ikan yang sering digunakan untuk memasak masakan ini adalah jenis ikan tongkol. Jika tidak ada, Kamu juga bisa menggantinya dengan menggunakan ikan teri. Setelah itu, jenis ikan ini akan ditumbuk dengan tujuan untuk menghaluskan nya.

Jika sudah halus, baru deh diberi kuah dengan menggunakan lakse kuah, maka Kamu akan mendapatkan kuah yang terbaik. Sebab, rasa dari makanan ini sangatlah enak.

Lopek Bugi

Makanan Khas Riau Lopek Bugi

Apa itu lopek bugi? Lopek bugi merupakan makanan khas Riau yang dibuat dengan menggunakan bahan dasar ketan. Biasanya makanan yang satu ini bisa dengan mudah Kamu menemukannya di gerai-gerai yang dekat dengan kota Riau.

Tidak hanya itu saja lho, ternyata kuliner tradisional yang satu ini juga sering dijadikan oleh-oleh lho. Pastinya oleh-olehnya oke banget, sehingga keluarga di rumah juga bisa mencicipi nikmat yang Kamu rasakan.

Mie Lendir

Makanan Khas Riau Mie Lendir

Mendengar namanya saja sudah aneh. Seperti apa gambar dari kulier khas Riau ini. Terus mengapa diberi nama mie lendir? Disebut dengan mie lendir karena kuah mie ini sangatlah kental dan tidak seperti mie pada umumnya.

Nah, tekstur kental pada kuah ini juga dikarenakan cara membuatnya dicampur dengan ubi, bumbu khas dan juga kacang goreng saja. sedangkan untuk sisa-sisanya adalah bumbu khas Riau yang masih menjadi rahasia.

Yang pastinya, mie ini sangat enak dan akan menunda lapar Kamu dengan mencicipi mie ini. nah, untuk tingkat kepedasan nya sendiri belum diketahui, namun makanan ini menjadi salah satu makanan pedas.

Ada banyak makanan yang bisa Kamu coba selama berada di Riau. Jika Kamu masih bingung mau mencicipi makanan yang mana, maka pastikan Kamu memilih salah satu atau semuanya dari makanan yang ada di sini.

Semoga dengan adanya informasi seputar makanan khas Riau ini memberikan banyak manfaat untuk Kamu yang masih bingung berburu kuliner di Riau. Selamat mencari dan semoga info ini memberikan manfaat.

Leave a Reply