Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip

Apakah printer Canon iP2770 kalian pernah mengalami error lampu orange berkedip beberapa kali ataupun bergantian?

Jika kalian pernah mengalaminya, sebenarnya error ini tidak begitu sulit untuk diatasinya. Kalian hanya perlu tahu bagaimana cara mengatasi lampu orange printer Canon iP2770 berkedip bergantian. 

Kalian bisa membaca artikel di bawah sampai tuntas agar bisa mendapatkan solusi yang tepat untuk memperbaiki error ini.

Sebagai pengguna lama pastinya kalian sudah tidak asing dengan penanganannya, bukan? Akan tetapi bagi pengguna baru dan mayoritas pengguna printer Canon iP2770 tentu masih sangat awam untuk memperbaiki printer yang error.

Hasilnya kebanyakan pasti akan memutuskan untuk membawanya ke tempat servis. Padahal belum tentu error lampu orange berkedip menunjukkan bahwa printer memang harus dibawa ke tempat servis.

Jika kalian teliti, jumlah kedipan pada lampu indikator ini berbeda-beda jumlahnya, mulai dari  3, 4, 5, 7, 13, 15, 16 kali hingga berkedip bergantian. 

Lalu apa pentingnya mengetahui jumlah kedipan ini? Jumlah ini menandakan bahwa printer Canon iP2770 lampu orange berkedip menandakan bahwa printer sedang mengalami error ringan hingga serius. 

Penyebab Printer Canon IP2770 Lampu Berkedip

Printer Canon iP2770 lampu kuning berkedip menandakan bahwa printer sedang tidak baik-baik saja. Bisa jadi ada masalah kecil, sedang hingga serius.

Masalah ini bisa diidentifikasi dengan melihat lampu indikator yang berkedip. Jumlah kedipan pada lampu indikator sangat berpengaruh terhadap cara memperbaikinya. 

Ada banyak hal yang menjadi penyebab printer Canon IP2770 mengalami error dengan lampu orange berkedip, diantaranya:

  • Ada masalah pada catridge yang tak terdeteksi
  • Kerusakan pada catridge
  • Karena printer yang mati mendadak
  • Tinta printer yang telah habis
  • Ink pad telah penuh / full
  • Waste ink full
  • Ink tank sudah penuh
  • Adanya kerusakan pada hardware

Beberapa indikasi penyebab di atas umumnya akan ditunjukkan dengan jumlah kedipan lampu dan dirinci di bawah ini beserta solusi penanganan yang tepat.

Cara Memperbaiki Printer Canon Ip2770 Lampu Orange Berkedip

Perlu diketahui jika lampu orange/kuning yang berkedip bergantian pada Canon iP2770 menandakan bawah printer sedang bermasalah dan harus segera diperbaiki jika ingin kembali memakainya. Adapun cara memperbaiki printer canon ip2770 lampu orange berkedip yaitu:

1. Cara Mengatasi Printer Canon Lampu Orange Kedip 3 Kali

Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip 3 Kali

Lampu kuning pada printer Canon iP2770 yang berkedip 3 kali artinya terdapat kertas atau benda lain menyangkut dalam mesin printer. Biasanya permasalahan ini dikenal dengan Paper is Jammed.

Biasanya terdapat sedikit sobekan kertas yang mengganggu proses pencetakan. Kasus yang sering terjadi saat roll penarik hanya akan menarik sedikit dari ujung kertas yang terpasang kemudian berhenti.

Selain itu di kondisi yang lebih parah, printer akan langsung mengeluarkan notifikasi tanpa terjadi proses menarik kertas terlebih dahulu.

Adapun sebab munculnya kedip 3 kali pada printer Canon iP2770 yaitu:

  • Terdapat benda asing seperti kertas, karet gelang, manik-manik atau benda-benda kecil lainnya yang nyangkut pada jalan keluar kertas atau roll penarik kertas. 
  • Sensor kertas yang kotor ataupun sudah rusak
  • Terdapat salah satu bagian mekanik kertas (roll, penyangga kertas, karet penarik kertas, dan gigi-gigi yang berfungsi untuk memutar roll) yang patah atau bergeser dari posisi semula.

Penanganan

  • Tekan tombol resume untuk melanjutkan proses mencetak hingga printer dapat mengeluarkan kertas yang tersangkut.
  • Selain itu kalian bisa mematikan printer lalu menghidupkannya lagi supaya proses persiapan cetak dimulai kembali dan kertas dapat dikeluarkan
  • Apabila kertas maupun benda asing banyak yang nyangkut, kalian mesti berhati-hati saat mengeluarkannya.
  • Jika tidak ada benda asing yang nyangkut di printer, ada kemungkinan jika sensor dalam kondisi kotor atau sudah rusak. 
  • Kalian bisa membersihkan sensor terlebih dahulu dengan memakai kain halus maupun menggunakan screen cleaning setelah dilap sampai kering.
  • Kalian bisa memasangnya kembali dan jika masih tidak berfungsi, ada kemungkinan sensor mengalami kerusakan.
  • Selain permasalahan sensor, kalian juga perlu melihat bagian mekanik kertas ada yang bermasalah atau tidak.
  • Apabila ada masalah di bagian mekanik, kalian bisa mengatur peletakan atau posisi komponen sebagaimana mestinya agar tidak saling mengganggu proses kerja antar komponen. 
  • Jika ada bagian mekanik yang mengalami kerusakan, kalian bisa menggantinya dengan yang baru maupun memakai sparepart bekas printer lain yang masih layak pakai

Sebagai saran, untuk menghindari kerusakan, apabila dirasa tidak ada benda asing yang nyangkut, sebaiknya bawa printer ke teknisi atau tempat servis agar mendapatkan penanganan yang tepat dan pastinya lebih aman.

2. Cara Mengatasi Printer Canon IP2770 Lampu Orange Kedip 4 Kali

Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip 4 Kali

Lampu Indikator orange pada printer Canon Ip2770 yang berkedip 4 kali berarti printer telah mencapai batas pencetakan dan juga bantalan tinta sudah penuh.

Kalian akan melihat lampu indikator berkedip sebanyak 4 kali dan disertai dengan notifikasi pada layar PC/Laptop dengan tulisan “Ink Absorber Full” yang artinya penyerap tinta sudah penuh.

Untuk mengatasinya, kalian perlu mengganti bantalan busa penyerap tinta dengan yang baru. Adapun caranya yaitu:

  • Pertama matikan printer kemudian lepaskan semua kabel yang menempel pada printer
  • Selanjutnya kalian buka casing printer bagian kiri, kanan dan bagian atas dengan obeng kecil, lalu congkel secara hati-hati.
  • Kalian buka baut yang menempelkan busa penyerap tinta dengan body printer satu per satu.
  • Setelah baut terlepas semua, kalian bisa melepaskan busa penyerap tinta dengan hati–hati.
  • Langkah selanjutnya pasang Setelah terlepas ganti dengan busa penyerap tinta yang baru untuk menggantikan posisi yang lama
  • Terakhir pasang kembali semua baut dan casing yang sudah dibongkar hingga terpasang dengan rapi seperti semula.

Jangan lupa juga untuk mereset printer Canon iP2770 sebelum menggunakannya. Tujuannya yaitu untuk mengatur ulang sistem penghitungan percetakan. Adapun cara resetnya sendiri bisa memakai cara manual dan juga bisa menggunakan aplikasi. Adapun langkah-langkahnya bisa kalian baca di cara reset printer Canon iP2770 pada artikel sebelumnya.

Jika setelah di reset masih tidak berhasil, kalian bisa mengulanginya hingga beberapa kali.

Apabila masih belum berhasil juga, maka mungkin sudah saatnya kalian membawanya ke Service Center guna mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.

3. Cara Mengatasi Printer Canon IP2770 Lampu Orange Berkedip 5 kali

Sampul Canon iP2770 Printer Canon iP2770 Kedip 5 Kali

Arti dari lampu orange indikator printer Canon berkedip 5 kali yaitu karena ada masalah pada cartridge printer. Biasanya lampu orange akan berkedip 5 kali dan disusul lampu hijau sekali. 

Adapun penyebab lampu indikator printer Canon iP2770 kedip 5 kali yaitu:

  • Adanya cipratan tinta yang menempel pada chip cartridge
  • Cartridge sudah rusak.

Lalu bagaimana cara memperbaikinya? 

Adapun cara memperbaikinya yaitu kalian bisa membersihkan chip cartridge dengan hati-hati. Untuk lebih jelasnya silahkan baca di cara memperbaiki printer canon ip2770 lampu orange berkedip 5 kali pada artikel sebelumnya

4. Canon iP2770 Lampu Kuning Kedip 7 Kali

Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip 7 Kali

Apabila lampu indikator warna orange atau kuning pada printer Canon iP2770 kalian berkedip 7 kali dan warna hijau kedip 1 kali, itu artinya ada kerusakan pada cartridge. Berbeda kasusnya dengan kedip 5 kali, lampu indikator orange berkedip 7 kali dan hijau 1 kali menandakan bahwa catridge warna telah rusak.

Cara mengatasi printer Canon iP2770 lampu berkedip 8 kali (lampu kuning 7 kali dan disusul hijau 1 kali) hanya ada satu, yakni mengganti cartridge warna dengan yang baru.

Kalian bisa membeli cartridge dengan cara offline di toko komputer terdekat maupun dengan cara online. Buat kalian yang ingin membeli secara online, kalian dapat melihat rekomendasi harga cartridge warna Canon iP2770 yang sesuai.

5. Canon iP2770 Lampu Kuning Kedip 8 Kali

Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip 8 Kali

printer Canon iP2770 lampu orange berkedip 8 kali dan warna hijau berkedip 1 kali artinya tangki tinta mengalami full. Untuk mengatasinya, kalian hanya perlu mereset ulang printer Canon iP2770.

Untuk mereset printer, kalian bisa memakai cara manual maupun dengan menggunakan aplikasi resetter Canon iP2770. Kalian bebas mau memilih yang mana.

6. Lampu Kuning Canon ip2770 Kedip 13 kali

Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip 13 Kali

Printer Canon iP2770 lampu orange berkedip 13 kali dan lampu hijau berkedip 1 kali artinya cartridge mengalami runout atau pemasangan cartridge yang salah. Kode blink ini menunjukkan jika ada indikator kartrid terpisah di layar PC/Laptop kalian.

Biasanya kode blink ini terjadi pada saat catridge habis selesai direfill kemudian dipasang lagi. Adapun cara mengatasinya yaitu dengan menekan dan menahan tombol resume sampai lampu berkedip berhenti. Nah agar tidak terjadi masalah saat pengisian tinta, Kalian perlu tahu cara isi tinta warna printer Canon iP2770.

7. Cara Memperbaiki Lampu Orange Printer Canon IP2770 Berkedip 15 dan 16 kali

Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip 16 Kali

Printer Canon iP2770 lampu kuning berkedip 15 hingga 16 kali menunjukkan ada masalah pada cartridge. 

Biasanya error ini terjadi karena cartridge sering dicopot. Sehingga penyebab error ini sama dengan blink 13 kali. 

Cara mengatasinya pun sama, yakni dengan cara menekan tombol resume hingga lampu kuning berhenti berkedip. Ketahui juga cara memperbaiki cartridge Canon iP2770 tinta hitam tidak keluar.

8. Lampu Printer Canon iP2770 Berkedip Saat Dihidupkan

Printer Canon iP2770 Lampu Orange Berkedip Bergantian

Masalah lain yang terjadi pada printer yaitu printer Canon iP2770 mati secara tiba-tiba. Penyebabnya karena tiba-tiba daya printer yang terputus.

Apabila setelah printer menyala tapi masih berkedip, kalian bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Lepaskan kabel daya dari printer.
  • Selanjutnya tekan tombol power di printer sambil menyambungkan kembali kabel daya.
  • Proses ini akan membuat indikator daya menjadi kuning.
  • Sekarang kalian lepaskan tombol power saat kalian selesai memasang kabel power di printer.

Untuk menyalakan printer kalian bisa menekan lagi tombol power printer Canon iP2770.

Nah itu tadi 8 cara mengatasi printer Canon iP2770 lampu orange berkedip bergantian yang bisa kalian coba. Jangan lupa juga untuk download driver printer Canon iP2770 dan instal driver printer tersebut agar kalian bisa mengakses maintenance guna melakukan cleaning maupun deep cleaning.

Apabila ke 8 cara di atas masih belum bisa mengatasi permasalahan printer Canon iP2770 kalian, ada baiknya kalian membawanya ke tukang service terdekat agar bisa mendapatkan penanganan lebih lanjut. Sekian dan semoga bermanfaat

Leave a Reply