Ada banyak destinasi wisata di kota Malang yang menarik untuk dikunjungi. Tidak hanya wisata edukasi serta wisata mistik saja, Malang memiliki banyak wisata alam yang sangat menarik lainnya. Salah satunya adalah Pantai Sendiki.
Pantai Sendiki 2021 merupakan salah satu destinasi wisata yang berada di wilayah Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Lokasinya bersebelahan dengan jalan menuju Pantai Balekambang dan rute Pantai Sendang Biru.
Spot wisata ini memiliki pasir yang berwarna putih dan warna air lautnya biru, yang menjadi daya tarik pengunjung. Kalian penasaran seperti apa daya tariknya? Apa keunikannya? Simak Info dan deskirpsi lengkapnya di bawah ini:
Sekilas Tentang Pantai Sendiki
Pantai Sendiki Turen Malang sendiri masih tergolong sebagai objek wisata alam di malang yang masih baru dan mulai dikenal pada tahun 2015 silam.
Pantai ini diresmikan pada saat perayaan malam pergantian tahun baru. Pada saat itu ada ratusan ribu orang yang bermalam di sekitar pantai guna ikut meresmikan pantai ini.
Walau memang kala itu prosesi peresmian tidak dilakukan secara sakral dengan menghadirkan pemerintah, namun peresmian yang digelar oleh masyarakat umum saat itu cukup meriah dan menjadi awal dimulainya kunjungan para turis ke Sendiki.
Ada banyak pesona keindahan alam di sendiki. Karena keindahan alam inilah sehingga banyak orang yang menjulukinya sebagai sebuah surga yang tersembunyi.
Julukan ini agaknya tidak terlalu berlebihan. Ini karena kalian akan mendapati suasana pantai yang masih sangat asri dengan hiasan pasir putih serta batu-batu karang yang berjejer di tepi pantai.
Bukan hanya itu saja, lokasinya yang cukup jauh dengan jalan yang makadam ini juga membuatnya bak surga yang tersembunyi oleh jalan yang cukup sulit untuk lalui. Mampir juga ke Pantai Sine Kalidawir Tulungagung.
Sejarah Pantai Sendiki
Ada sejarah menarik terkait penamaan Pantai Sendiki Malang Selatan itu sendiri. Alkisah dahulu ada 4 orang yang disebut sebagai yang datang ke pesisir selatan ini.
Ketiga orang tersebut sepakat untuk membagi lahan dengan menancapkan patok kayu sebagai penanda wilayah.
Setelah ketiga orang itu membagi wilayahnya, lantas orang terakhir yang bernama Mbah Singo Lelono, merasa bingung untuk memilih wilayahnya.
Dia kemudian bertanya kepada ketiga sahabatnya, “Nggon ku seng endi iki ?” ( “bagian saya yang mana ya?”- Indonesia).
Karena kesal Mbah Singo Lelono tidak kebagian daratan akhirnya dia memilih kawasan pantai sebagai lahan bagiannya.
Kata “seng endi iki” yang diucapkan Mbah Singo Lelono inilah yang dipercaya sebagai dasar penamaan pantai ini dengan nama Sendiki.
Walau agaknya seperti kisah fiktif, tapi masyarakat sekitar tetap mempercayainya dan sudah menjadi kisah turun temurun yang terus diperdengarkan hingga sekarang.
Mitos Pantai Sendiki
Mitos dan Misteri pantai Sendiki Malang 2016 tak bisa lepas dari sejarah penemuan dan penamaannya. Beberapa tahun pasca pembagian lahan antara Mbah Singo Lelono dan ketiga sahabatnya, akhirnya Mbah Singo Lelono pun meninggal dan konon katanya dikuburkan di sekitar kawasan pantai.
Benar saja, kalian bisa menemukan sebuah makam makam batu yang disebut sebagai makam Mbah Singo Lelono.
Walau masih belum jelas kebenarannya, tapi keberadaan makam tersebut cukup menjadi sumber mitos yang membuat kesan letak Pantai Sendiki angker.
Harga Tiket Masuk Pantai Sendiki Malang
Agar Anda dapat menikmati keasrian serta kebersihan di lokasi wisata ini, kalian perlu membayar HTM atau Harga Tiket Masuk Pantai Sendiki malang 2020 sebanyak Rp.10.000 per orang saat weekdays dan Rp.15.000 per orang saat weekend.
Selain membayar tiket masuk, kalian juga perlu membayar tiket parkir sebesar Rp.5.000 untuk motor, Rp.10.000 untuk mobil dan Rp.20.000 untuk parkir bus.
Harga tiket masuk dan parkir di atas tentu bisa mengalami perubahan sewaktu waktu. Tapi tenang saja, walaupun naik pastinya tidak akan naik hingga berkali kali lipat. Ketahui juga info tiket masuk Pantai Soge.
Obyek Wisata Pantai Sendiki
Lokasinya yang berada di pesisir selatan Jawa membuat kalian tidak dianjurkan untuk berenang di sini. Alasannya tentu karena ombaknya yang terkenal akan keganasannya. Meski begitu, kalian masih bisa menikmati aneka objek wisata Pantai Sendiki, yaitu:
1. Menikmati Suasana Pantai yang Masih Asri
Lokasi Pantai Sendiki area sawah/kebun Tambakrejo Malang Jawa Timur memang sudah terkenal sebagai salah satu pesisir yang paling nyaman untuk bersantai. Ini karena lokasinya yang dikelilingi oleh hutan lebat sehingga udara serta pemandangannya dijamin masih sangat asri. Selain itu, dengan banyaknya pepohonan juga membuat pantai satu ini tidak begitu panas.
Kalian pun bisa menikmati indahnya samudra dari lokasi yang sudah tersedia. Sehingga kalian pun tidak akan kecewa karena tidak bisa berenang di Pantai ini.
Pantai yang terletak di bagian pesisir Selatan Jawa ini memiliki ombak yang cukup besar. Sehingga tidak disarankan untuk melakukan aktivitas renang dipantai ini. Sebab hal tersebut akan sangat berbahaya, apalagi ditambah dengan tidak adanya pengawasan dari pihak terkait. Nikmati juga wisata di Pantai Slopeng Madura.
2. Bermain Air
Walau tidak bisa berenang di sini, tapi pada saat air laut sedang surut, kalian masih bisa bermain air di sini. Airnya yang jernih ditambah dengan merdunya deburan ombak pasti akan membuat siapapun yang berkunjung tak sabar untuk bermain air.
Tapi tetap ingat ya, kalian mesti berhati-hati ketika bermain air di sini. Walau ombaknya kelihatan landai tapi jangan pernah sekali-kali berenang di Pantai ini. Cukup bermain di tepi Pantai pada saat airnya sedang surut ya. Jika air laut sedang pasang sebaiknya tunda dulu deh main airnya.
3. Pasir Putih
Karena letaknya yang jauh dari pusat kota dan akses menuju kesana yang terjal membuat pantai ini sepi akan pengunjung. Saat mengunjungi pantai yang sepi, pasti kalian akan merasa berada di pantai milik pribadi.
Ditambah lagi pesisir ini menyuguhkan hamparan pasir putir bersih dan juga terdapat bebatuan yang semakin mempercantik view di sini. Dengan begitu, kalian pasti akan merasa sangat nyaman jika berjemur di pantai ini.
Bukan hanya itu saja, pasirnya yang bersih juga bisa digunakan untuk bermain. Sehingga pasti akan sangat menarik jika kalian berwisata bersama keluarga. Tertarik untuk mengunjunginya?
4. Melihat Makam Mbah Singo Lelono
Destinasi wisata Sendiki tidak akan bisa terlepas dengan legenda Mbah Singo Lelono. Walau kisahnya belum tentu benar, tapi kalian bisa menemukan makam Mbah Singo Lelono. Lokasi makamnya berada di sebelah kiri pantai. Pasti kalian tidak akan kesulitan menemukannya karena di makamnya terdapat tulisan Singo Lelono.
5. Sangat Cocok untuk Camping
Sendiki adalah salah satu dari sekian banyak pantai yang ada di Malang yang bisa kalian kunjungi sekaligus sebagai tempat untuk kemah atau Camping. Selain karena pantainya yang masih sepi, juga dikarenakan ada beberapa titik yang berada di bibir pantai yang bisa dijadikan sebagai area berkemah.
Kalian pun tidak perlu takut akan perlengkapannya, bisa bawa sendiri dari rumah, bisa juga sewa di lokasi wisata. Untuk yang tidak bawa tenda, kalian bisa menyewanya di tempat ini dengan biaya sewa sekitar Rp75.000.
Jika sudah membawa perlengkapan berkemah dari rumah, kalian cukup diminta untuk membayar sewa buka tenda sebesar Rp. 20.000. Dengan begitu kalian sudah bisa berkemah di tempat yang aman.
6. Menikmati Indahnya Sunset Pantai Sendiki
Pasti menarik menikmati sunset setelah camping di malam hari. Walau memang lokasinya bukan spot terbaik untuk melihat sunset, tapi tetap saja pantai ini cukup recomended buat kalian.
Kalau kalian tidak menginap di pantai, kalian bisa datang ke sini lebih pagi tanpa takut pantai akan tutup. Kalian bisa berangkat di waktu subuh ataupun dini hari. Sambil menunggu munculnya sang fajar, kalian bisa bersantai terlebih dahulu di ayunan maupun gazebo. Pasti menarik bukan?
7. Menginap di Rumah Pohon Pantai Sendiki
Selain menginap dengan cara camping, kalian juga bisa menginap di rumah pohon. Hal menarik lain yang jarang dimiliki oleh Pantai lain yaitu adanya homestay berupa rumah pohon. Iya, rumah pohon kalian bisa menyewa rumah pohon dengan biaya Rp 150.000 untuk sekali menginap disini.
Suasana yang cocok dengan pemandangan pantai yang masih asri ditambah lagi dengan menginap dirumah pohon, sungguh suasana yang sangat menenangkan.
Tapi kalian mesti ingat, karena konsepnya masih sangat alami dan harganya pun relatif murah, maka kalian bisa berharap akan mendapatkan fasilitas yang mewah.
Rumah pohon ini dilengkapi 10 kamar tidur yang dapat menampung sekitar 10 orang tamu. Selain itu, fasilitas yang ada berupa 5 kamar mandi bersama dengan air rata-rata menggunakan air payau.
Sehingga jangan kaget ketika kalian berkumur atau gosok gigi akan merasakan sedikit rasa asin.
8. Hunting Foto
Tidak lengkap rasanya berwisata jika tidak ada bukti foto dokumentasi. Nah, pemandangan alamnya yang masih asri dan ditambah dengan masih sepinya pengunjung tentu membuat pantai ini cocok untuk lokasi hunting foto.
Ada banyak spot foto yang menarik seperti di pinggiran pantai, rumah pohon serta beberapa ayunan di pohon tepian pantai. Selain itu kalian bisa mencari referensi gambar dan foto Pantai Sendiki area sawah/kebun Tambakrejo Kabupaten Malang Jawa Timur di google atau sosial media instagram.
Fasilitas Pantai Sendiki di Malang
Walau Pantai ini masih belum ramai pengunjung tapi soal fasilitas sudah tergolong lengkap. Adapun fasilitas tersebut berupa:
- Area berkemah
- Langgar/mushola untuk sholat
- Tempat pemandian umum dan toilet
- penyewaan tenda untuk camping
- warung-warung yang menjual makanan dan minuman
- Homestay
Penginapan di Pantai Sendiki
Selain rumah pohon ada juga beberapa penginapan Pantai Sendiki yang bisa kalian pilih. Berikut ini rekomendasinya:
1. Homestay Pondok Bamboe Sendang Biru
Homestay Pondok Bamboe Sendang Biru berada di Dusun, Jl. Sendang Biru No.RT.1, RW.1, Kalitimbang, Tambakrejo, Kec. Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65176 dan berjarak sekitar 6,7 km dari Pantai.
Penginapan ini bisa menjadi salah satu tempat yang bisa kalian pilih untuk sekedar transit barang ataupun menikmati waktu istirahat malam. Lokasinya pun cukup nyaman dengan adanya berbagai fasilitas lengkap. Dijamin deh kalian tidak akan bosan selama di Pantai Sendiki penginapan ini.
2. Homestay Berkah Alam
Homestay Berkah Alam atau disebut dengan Penginapan Pondok Wisata Berkah Alam berada di Dusun Sendang biru jln TPI Ikan Sendang biru Desa, Kampungbaru, Tambakrejo, Kec. Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65176 dan berjarak 9,6 km dari Pantai.
Tempat ini menjadi salah satu penginapan di Pantai Sendiki yang cukup recomended. Penginapan ini memiliki tempat yang bersih dan tertata rapi. Pasti kalian akan bisa tidur dengan tenang.
Nah, agar bisa menginap di sini, kalian perlu memesan terlebih dahulu guna mencegah full sudah di booking.
3. The Balava Hotel
The Balava menjadi salah satu rekomendasi buat menginap di hotel di pantai sendiki. Walau memang jaraknya lumayan jauh, sekitar 48 km tapi tetap recomended kok.
Alasannya karena tempatnya yang begitu nyaman dan didukung dengan fasilitas yang super lengkap seperti wifi dan fasilitas lainnya. Pasti kalian akan puas setelah menginap di sini.
4. Mirabell Hotel & Convention Hall
Mirabell Hotel & Convention Hall terletak di Jl. Panglima Sudirman No.39A, Lemah Duwur, Ngadilangkung, Kepanjen, Malang Regency, East Java 65163 dengan jarak perjalanan 60 km.
Walau jaraknya cukup jauh, tapi kalian tidak akan kecewa setelah menginap di sini. Ada banyak fasilitas penunjang yang bisa kalian nikmati, mulai dari desain interior yang memukau dan lain sebagainya.
Alamat dan Rute Perjalanan ke Pantai Sendiki Jawa Timur
Alamat lokasi Pantai Sendiki berada di area sawah/kebun Tambakrejo, Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang Jawa Timur 65148. Menurut peta map, letak dari Malang sekitar 69,8 km dan 164 km perjalanan dari Surabaya. Adapun rute menuju lokasi cukup mudah dicari. Sementara jalur atau akses jalan menuju ke sana memang agak sulit ditempuh. Kira-kira dari parkiran, kalian perlu jalan kaki sekitar 1 km dengan rute naik turun.
Adapun rute dari kota Malang yaitu kalian berangkat dari Kota Malang kemudian kalian harus menuju ke kawasan Pakis Haji dan dilanjutkan ke Kepanjen. Setelah itu, kalian harus melewati Gondanglegi, Turen dan akhirnya akan sampai ke daerah Sumbermanjing Wetan. Baru dari sini Anda akan mulai mengarungi jalanan khusus menuju ke pantai.
Agar sampai disana sangat disarankan untuk membawa kendaraan pribadi. Hal tersebut dikarenakan di daerah tersebut belum tersedia angkutan umum. Bahkan saat kalian sudah hampir sampai ke lokasi, ada jalan sempit yang hanya bisa dilewati oleh sepeda motor saja. Sehingga mobil yang kalian bawa harus dititipkan.
Dijalan yang sempit tersebut pun kalian harus terus berhati-hati. Karena jalannya yang sempit dengan kondisi yang rusak serta licin rawan sekali menyebabkan pengendara jatuh. Terlebih saat diguyur hujan akan banyak lumpur yang menghalangi jalan. Baru setelah semua terlewati, kalian akan sampai di lokasi yang dituju.
Sulitnya jalur yang harus dilalui saat menuju ke lokasi wisata sepadan dengan cantiknya panorama yang bisa kalian nikmati. Maka jangan takut terlebih dahulu dengan jalur yang tersedia, karena dibalik itu semua akan ada kejutan yang memanjakan mata. Yang perlu diingat adalah tetaplah berhati-hati dan utamakan keselamatan kalian dan keluarga.
Tips Berkunjung ke Pantai Sendiki Malang, Jawa Timur
Ada beberapa tips yang bisa kalian terapkan saat berlibur di sini, diantaranya yaitu:
- Sangat disarankan untuk menggunakan kendaraan pribadi saat berlibur ke sini karena tidak ada angkutan kota yang menuju pantai ini.
- Sebaiknya gunakan sepatu atau alas kaki yang sesuai. Ini karena jalan dari parkiran menuju ke pantai licin dan berlumpur.
- Jangan lupa untuk membawa handbody guna menghindari agar kulit kalian agar tidak terbakar karena sinar matahari.
- Selalu jaga setiap perkataan dan tingkah laku selama di pantai, karena pantai ini terkesan angker.
- Selalu jaga orang di sekitar kalian karena pantai ini terbilang cukup sepi dan belum terekspos.
Dari ulasan dan review di atas dapat dibilang jika trip Pantai Sendiki Malang 2017 sangat cocok sebagai tempat liburan bersama keluarga. Selain HTM nya yang cukup murah, kawasannya juga masih sangat asri dan sepi pengunjung hingga membuatnya secara milik pribadi. Selamat berwisata dan jangan lupa untuk selalu menjaga sikap dan perkataan kalian ya.