Driver Brother DCP T310 – Kalian pastinya sedikit banyak sudah mendengar salah satu merek printer bernama Brother, bukan?
Atau malah kalian belum pernah mendengar jenis printer ini?
Brother merupakan salah satu perusahaan asal Jepang yang turut serta meramaikan persaingan printer di Indonesia. Salah satu printer tersebut adalah DCP T310.
Brother DCP T310 hadir sebagai salah satu solusi printer hemat tinta karena memakai sistem tinta isi ulang atau refill tank.
Tujuan kehadirannya agar pengguna dapat menekan biaya cetak agar lebih murah.
Dilengkapi dengan tinta yang terdiri dari empat warna dasar yaitu magenta, cyan, yellow, dan black. Dengan ukuran tangki berkapasitas sama, kecuali hitam yang lebih besar membuat kalian mampu mencetak dokumen warna hingga 5000 lembar dan dokumen monokrom hingga 6500 lembar.
Selain itu, untuk memudahkan dalam pengisian tinta, tangki ditempatkan di depan dengan tampilannya yang transparan. Tujuannya agar kalian dapat kapasitas tinta secara langsung.
Penasaran seperti apa printernya? Bagaimana reviewnya? Bagaimana pula Cara downloadnya? Yuk simak penjelasannya di bawah ini
Spesifikasi Printer
Jenis Printer | Brother DCP T310 |
Teknologi Cetak | Inkjet Warna |
Fungsi | Print, Copy dan Scan |
Sistem Operasi | Windows dan Mac OS X |
Koneksi | USB 2.0 |
Dimensi | 43.5 x 38 x 15.9 cm |
Bobot | 6.65 kg |
Situs Web | https://www.brother.co.id/ |
Garansi | 3 tahun |
Harga kisaran | Rp2.290.000 |
Cetak
Resolusi cetak: 1200 x 1800 dpi
kecepatan cetak 12 ipm (Hitam putih) dan 6 ipm (Warna)
Waktu keluar kertas pertama kali 8 detik (Hitam putih) dan 14 detik (warna)
Borderless: Yess
Scanner
Teknologi scanner: CIS (flatbed)
Resolusi scanner: 1200 x 600 dpi
Kedalaman warna (input/output): Grayscale: 10-bit/8-bit, Colour: 30-bit/24-bit
Copier
Warna: Yess
Monochrome (Hitam Putih) Yess
Lebar: 20.4 cm (A4) dan 21 cm (letter)
maksimal penyalinan: 99 halaman
Pembesaran/pengecilan copy: 25% – 400%
Penanganan Kertas
Kapasitas kertas masuk: 150 lembar
Manual feed: 1 lembar
Ukuran kertas: A4, Letter, Executive, A5, A6, Envelopes (C5, Com-10, DL, Monarch) Photo (10 cm X 15 cm), Photo-L (9 cm X 13 cm), Photo-2L (127 mm X 178 mm ), Index Card (127 mm X 203 mm)
Jenis kertas: Plain, Inkjet, Glossy (cast/resin), Recycled
Review Brother DCP T310
1. Kualitas Cetak
Dari segi kualitas cetakannya sendiri, Brother DCP T310 memang harus diakui jika hasil cetakannya kurang tajam. Memang sih jika digunakan untuk mencetak warna hitam nampak kurang pekat, malah cenderung abu-abu.
Kalian akan menemukan hasil yang kurang memuaskan saat mencetak dokumen warna atau foto. Hasil dari cetakan foto ataupun dokumen berwarna terlalu akurat tapi sudah mencukupi untuk kebutuhan standar.
Sehingga printer ini hanya cukup untuk untuk kebutuhan dokumentasi cetak tanpa butuh detail dan akurasi warna yang tinggi.
2. Mudah digunakan
Untuk memudahkan pengguna, pihak Brother sudah menyediakan control panel. Kalian dapat melakukan penggandaan dan pemindaian tanpa komputer atau laptop.
Ditambah lagi, kalian dapat mengatur pembesaran ataupun pengecilan dokumen saat penggandaan.
Untuk proses pemindaian atau scan sendiri dapat kalian lakukan langsung dengan menekan tombol scan di panel depan.
Nah untuk hasil akhir berupa penyimpanan, kalian tetap membutuhkan bantuan dari PC atau laptop yang sudah di instal driver Brother DCP T310.
Yang menarik dari printer ini adalah proses pengaturan printer bisa langsung dilakukan tanpa harus menggunakan PC/Laptop.
3. Kualitas Penggandaan
Untuk setiap proses baik percetakan, pemindaian dan juga penggandaan dokumen hampir semuanya dapat dilakukan dengan cepat. Walaupun memang bukan yang tercepat tapi bukan juga yang terlambat.
Dalam proses penggandaan dokumen, kalian hanya perlu menjalankan fungsi fotokopi dari panel depan.
Kalian bisa mengatur mode warna serta jumlah dokumen yang diinginkan. Untuk hasil penggandaannya dapat dikatakan cukup rapi dan memuaskan.
4. Kualitas cetak foto
untuk kualitas fotonya sendiri hasilnya cukup memuaskan. Foto yang dicetak terlihat tajam, terang, dengan warna-warna yang cukup akurat.
Dari sini terlihat jelas jika pemakaian kertas yang berbeda bisa menampilkan hasil cetak yang berbeda pula.
Hanya saja yang perlu kalian ketahui untuk mendapatkan kualitas cetak foto yang bagus adalah dengan menggunakan pilihan cetak kualitas high.
Download Driver Brother DCP T310
Untuk mendapatkan hasil terbaik dan memaksimalkan fungsi brother DCP T310 adalah dengan menginstal driver Brother DCP T310 terlebih dahulu.
Dengan menginstal driver maka printer Brother DCP T310 kalian akan berfungsi maksimal.
Walaupun memang tidak bisa dipungkiri jika ada beberapa jenis perangkat yang bisa langsung melakukan deteksi otomatis terhadap perangkat baru.
Namun tak sedikit pula perangkat PC/laptop yang tidak bisa mendeteksi perangkat baru sehingga membutuhkan driver untuk diinstal terlebih dahulu.
Kalian bisa menginstal drivernya dengan memakai CD yang tersedia pada saat pembelian maupun free download driver Brother DCP T310 Windows Indonesia melalui link gratis di bawah:
Free Download Driver Printer MacUntuk Mac OS X 10.11 ke atas Original Full Version
Cara Instal Brother DCP T310
Setelah kalian unduh file, maka langkah selanjutnya adalah instal drivernya terlebih dahulu. Proses instalasi driver Brother DCP T310 sendiri sebenarnya tidak jauh beda dengan driver Epson L3110.
Hanya saja agar kalian tidak kebingungan, silahkan simak langkah-langkahnya di bawah ini:
- Langkah pertama kalian klik kanan unduhan tadi kemudian pilih Run as Administrator dan biarkan driver terdecompresed
- Selanjutnya kalian pilih bahasa menjadi bahasa Indonesia dan pilih berikutnya.
- Setelah itu muncul halaman perjanjian lisensi, kalian centang kolom saya menerima perjanjian lisensi ini dan klik berikutnya.
- Selanjutnya kalian akan diarahkan ke jenis koneksi penginstalan, kalian pilih berikutnya.
- Tahap berikutnya pada jenis mesin, kalian pilih jenis penginstalan standar lalu pilih berikutnya.
- Lalu kalian tunggu proses instalasi perangkat lunak sampai selesai.
- Setelah selesai instalasi kalian klik berikutnya.
- Kemudian kalian akan diarahkan ke penginstalan perangkat lunak tambahan, kalian pilih berikutnya saja.
- Lalu pada opsi tambahan, kalian bisa pilih berikutnya.
- Terakhir pada saat penginstalan selesai, kalian pilih finish.
Mudah bukan caranya? Walaupun agak panjang, tetapi sebenarnya proses ini tidak begitu rumit juga kok.
Nah itu tadi pembahasan tentang driver printer Brother DCP T310. Jika ada yang masih kebingungan, atau link sudah rusak, sampaikan saja di kolom komentar. Semoga bermanfaat!